Hai readers!
Apakah diantara kalian adalah penikmat makanan tradisional? Makanan yang berasal dari kebun sendiri atau sejenisnya? Kalau jawabannya iya, apakah readers tau bahan satu ini?
TALAS
Hmmm, apakah asing di telinga readers?
Talas atau yang sering juga disebut keladi ini merupakan penghasil umbi-umbian yang berasal dari Asia Tenggara. Talas diperkirakan telah dibudidayakan manusia sejak zaman purba, bahkan sejak sebelum padi ditanam. Kini, talas sudah menyebar ke berbagai belahan dunia.
Talas ditanam untuk dikonsumsi umbinya. Umbi talas mengandung karbohidrat yang cukup penting. Namun, diperlukan ketelitian dan kehati-hatian dalam mengolahnya ketika hendak dikonsumsi karena umbi talah memiliki getah yang gatal. Mengonsumsi talas juga tidak bisa terlalu banyak karena dapat menimbulkan rasa begah dan gangguan pencernaan. Umbi talas dapat diolah dengan cara dikukus, di rebus, dipanggang, digoreng, atau diolah menjadi tepung, bubur dan beberapa jenis kue.
Pernahkan readers mencicipi olahan umbi talas? Keripik talas misalnya?
Keripik talas adalah makanan yang terbuat dari umbi talas yang diiris tipis kemudian digoreng dan dibumbui. Biasanya keripik talas memiliki cita rasa gurih dan asin. Teksturnya yang renyah menambah kenikmatan dalam mengonsumsi makanan ini.
Keripik talas menjadi salah satu makanan yang cukup populer di daerah Solok Selatan. Sebagian besar mereka lebih mengenalnya dengan keripik bondang. Proses pengolahan keripik pun dinilai tidak terlalu sulit.
Talas dikupas kulitnya lalu diiris tipis. Talas yang sudah berbentuk irisan direndam untuk menghilangkan getahnya. Setelah beberapa waktu, talas di goreng dan diberi bumbu untuk menambah citarasnya. Untuk menggugah selesai saat ini para produsen keripik talas menghadirkan berbagai varian rasa kekinian.
_______________________________________________________________________
Merajang singkong atau kentang menjadi bentuk chip tipis untuk dijadikan keriping atau untuk pembuatan tepung mocaf.
MARGOSARI MESIN
Jam Operasional : Senin-Sabtu, 08.00-16.00
Alamat : Jalan KRT. Kertodiningrat, Karangtengah Kidul RT 10/05 Margosari, Pengasih, Kulon Progo, DI Yogyakarta
Yuk, buruan cek website kami https://margosarimesin.com/ dan pesan sekarang juga!!!
Untuk informasi dan pemesanan lebih lanjut, kamu dapat menghubungi nomor berikut ini!
Atau temukan sosial media kami
Facebook https://www.facebook.com/margosari.mesin
Instagram https://www.instagram.com/margosarimesin
Youtube https://youtube.com/@margosarimesin
Referensi :
1. https://id.wikipedia.org/wiki/Talas
2. https://www.tvrisumbar.co.id/berita/detil/5489/kripik-talas-hidangan-khas-solok-selatan.html
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !